Kompetensi Lulusan

Kompetensi lulusan Program Studi TRPBS dinyatakan dalam capaian pembelajaran sebagai berikut :

ASikap
S1Menunjukkan sikap Pancasilais dan kesadaran terhadap kepentingan bangsa dan negara.;
S2S.2 Menunjukkan sikap jujur, bertanggung-jawab, percaya diri, kematangan emosional, beretika dan kesadaran menjadi pembelajar sepanjang hayat.
BPenguasaan Pengetahuan
PP.1Menguasai konsep teoretis sains alam, aplikasi matematika rekayasa; prinsip prinsip rekayasa (engineering principles), penyusunan dokumen gambar pelaksanaan bangunan sipilpelaksanaan dan pengawasan bangunan sipil;
PP.2Menguasai prinsip dan teknik pelaksanaan dan pengawasan pembangunan infrastruktur sipil menggunakan teknologi pada tataran praktek (practical area);
PP.3Menguasai pengetahuan tentang standar nasional SNI atau international code (misal: ASTM, AASHTO, ACI, dan AISC);
PP.4Menguasai prinsip dan isu terkini berkaitan dengan perkembangan konstruksi secara umum;
PP.5Menguasai prinsip-prinsip rekayasa infrastruktur sipil yang lebih mendalam yang diperlukan untuk mengkaji dan mengoperasionalkan penyusun dokumen gambar pelaksanaan bangunan sipil;
PP.6Menguasai pengetahuan aplikasi teknologi informasi terbaru bidang infrastruktur sipil;
PP.7Menguasai pengetahuan tentang perkembangan teknologi terbaru dan terkini dalam metode pelaksanaan infrastruktur sipil;
PP.8PP.8 Menguasai pengetahuan prosedural dan operasional kerja bengkel/studio dan kegiatan laboratorium, serta pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja (K3).
CKetrampilan Umum
KU.1Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis dan inovatif dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk menghasilkan solusi sesuai bidang keahlian secara berintegritas yang diwujudkan dalam dokumen saintifik;
KU.2Mampu mengembangkan jaringan kerja, beradaptasi, berkreasi, berkontribusi, melakukan supervisi, mengevaluasi dan menggambil keputusan dalam rangka mewujudkan kinerja mandiri dan kelompok untuk menerapkan ilmu pengetahuan pada kehidupan bermasyarakat;
DKetrampilan Khusus
KK.1Mampu menerapkan prinsip-prinsip matematika terapan, fisika terapan, kimia lingkungan, dan rekayasa sipil untuk pekerjaan pengukuran tanah (Site Surveying), membuat program pekerjaan teknis dan menyusun dokumen gambar bangunan sipil, membuat volume pekerjaan (Bill of Quantity) dan estimasi biaya proyek, pelaksanaan, pengawasan dan evaluasi infrastruktur sipil dengan berbagai metode;
KK.2Mampu mengidentifikasi, memformulasikan, melakukan penelusuran standar SNI dan International Code (misal: ASTM, AASHTO, ACI, dan AISC);
KK.3Mampu menganalisis, dan menyelesaikan masalah rekayasa umum menggunakan perangkat analisa untuk satu bidang spesialisasi dengan memperhatikan faktor-faktor ekonomi, keselamatan publik, dan lingkungan (Environmental Consideration);
KK.4Mampu melaksanakan pengujian, pengendalian mutu berdasarkan prosedur serta dapat mengambil keputusan berdasarkan standar nasional SNI dan International Code (misal: ASTM, AASHTO, ACI dan AISC);
KK.5Mampu menggunakan teknologi modern (digital dan manufacturing) dalam melaksanakan pekerjaan;
KK.6Mampu melaksanakan penyusunan dokumen gambar, pelaksanaan, pengawasan serta pengambilan keputusan dalam proses pembangunan infrastruktur sipil;
KK.7Mampu melaksanakan pekerjaan di bidang infrastruktur sipil dengan memperhatikan aspek manajemen keselamatan, kesehatan kerja dan lingkungan;
KK.8Mampu menyelesaikan masalah konstruksi di lapangan berdasarkan pengetahuan perkembangan teknologi infrastruktur sipil (digital maupun manufacturing).