Kunjungan dan Diskusi Terkait Peluang Kerjasama Bidang Transportasi Logistik dari The Logistics Institute – Asia Pasific, National University of Singapore Dr. Robert de Souza
Selasa, 27 November 2018 di Departemen Teknik Sipil Sekolah Vokasi UGM
Foto 1. Dari kiri ke kanan (Andri Handayani, S.S., M.A. – Manajer Urusan Internasional, Dr. Silvi Nur Oktalina, S.Hut., M.Si. – Plt. Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Urusan Internasional dan Humas & TIK, Dr. Robert de Souza – Executive Director The Logistic Institute-Asia Pasific NUS, Suwardo, S.T., M.T., Ph.D. – Ketua Departemen Teknik Sipil)
Kunjungan sebelumnya oleh Dr. Robert de Souza dari Executive Director The Logistics Institute-Asia Pacific Singapore ke UGM adalah pada saat diselenggarakan ICTSD 2018. Sekolah Vokasi UGM untuk pertama kalinya menyelenggarakan konferensi internasional “ICTSD” pada Hari Jum’at-Sabtu, 12-13 Oktober 2018 di Hotel East Parc Yogyakarta. International Conference on Technology & Sustainable Development yang pertama ini mengusung tema “The Role of Higher Education in Disruptive Era”. Dr. Robert de Souza dalam konferensi internasional ini membawakan tema yakni Transportation and Logistics dengan subtema ”Digital Logistic”.
National University of Singapore (NUS) adalah salah satu universitas tertua di Singapura. Bermula pada tahun 1905 sebagai sekolah kedokteran dengan nama The Straits Settlements and Federated Malay States Government Medical School dan berubah nama menjadi King Edward VII Medical School pada tahun 1913. Pada tahun 1980, National University of Singapore resmi didirikan dengan bergabungnya University of Singapore dan Nanyang University. Penyelenggaraan akademik di NUS terbagi atas 3 (tiga) bagian yaitu, sekolah, departemen dan universitas. Salah satu bagian penyelenggaran akademik di tingkat universitas adalah The Logistic Institute-Asia Pasific. The Logistic Institute-Asia Pasific adalah kolaborasi antara NUS dan Georgia Institute of Technology (Georgia Tech) untuk program penelitian dan pendidikan di bidang logistik secara global.
Kunjungan Dr. Robert de Souza yang merupakan Executive Director dari The Logistic Institute-Asia Pasific ke Universitas Gadjah Mada khusunya Sekolah Vokasi UGM adalah kunjungan kedua setelah beliau turut hadir pada International Conference on Technology for Sustainable Development 2018. Pada pertemuan tersebut, Dr. Silvi Nur Oktalina, S.Hut., M.Si mewakili Pimpinan Sekolah Vokasi UGM dan Suwardo, S.T., M.T., Ph.D. sebagai Ketua Departemen Teknik Sipil SV UGM serta jajarannya turut hadir dalam diskusi tersebut. Berdasarkan paparan yang disampaikan Suwardo, S.T., M.T., Ph.D. dijelaskan fokus kerjasama yang diangkat Departemen Teknik Sipil SV UGM terkait bidang transportasi dan logistik mencakup 3 (tiga) tema besar yaitu, transportasi barang, logistik konstruksi, dan logistik pada manajemen dan pemeliharaan infrastruktur. Tema besar tersebut dapat dituangkan dalam beberapa skema kerjasama, seperti kerjasama mahasiswa untuk studi lanjut dan internasional riset kolaborasi.
Foto 2. Paparan tentang Profil dan Portofolio The Logistic Institute-Asia Pasific
Foto 3. Diskusi Peluang Kerjasama dalam 3 tema yaitu infrastruktur transportasi barang, logistik konstruksi, dan logistik pada manajemen dan pemeliharaan infrastruktur sipil. Kerjasama lebih luas di tingkat Sekolah Vokasi maupun UGM juga dibicarakan.
Tema kolaborasi tersebut disambut baik oleh Dr. Robert de Souza yang menyatakan bahwa 3 (tiga) tema besar itu juga menjadi isu terkini yang strategis saat ini. Selain itu, kerjasama ini juga harapannya dapat mendukung misi dari The Logistic Institute-Asia Pasific untuk dapat melayani komunitas, universitas, dan juga mendukung ekspansi dan penyebarluasan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan di kancah internasional. Rencana kerjasama yang mencakup bidang yang lebih luas dari teknik sipil akan dikelola di tingkat UGM maupun Sekolah Vokasi yang banyak melibatkan beberapa pihak dari Universitas Gadjah Mada, seperti Pusat Studi Transportasi Logistik (PUSTRAL), departemen-departemen di lingkungan Sekolah Vokasi UGM yang terkait dengan bidang logistik serta Fakultas lainnya di lingkungan UGM. Harapan dari terjalinnya kerjasama ini dalam waktu dekat adalah nantinya pihak UGM dan The Logistic Institute-Asia Pasific dapat memberikan pelayanan bersama kepada masyarakat publik dan pihak lain yang membutuhkan pemahaman dan kompetensi praktik penyelenggaraan dan manajemen jasa terkait dengan transportasi dan manajemen logistik.
Berita terkait kunjungan Dr. Robert de Souza juga dapat dilihat di link http://sv.ugm.ac.id/2018/12/03/kunjungan-delegasi-the-logistics-institute-tli-asia-pacific-singapore-ke-sekolah-vokasi/